Duchove.com – Sudah bukan rahasia lagi jika klub asal Spanyol yaitu Barcelona sudah sempat mencoba menggaet pemain Chelsea yaitu Willian. Namun langkah mereka terhenti pada musim lalu karena sang pemain menolak untuk pergi. Akan tetapi kabarnya Barcelona akan kembali untuk berusaha untuk bisa mendatangkan Willian pada musim depan.
Sebenarnya Barcelona sudah lama menggangumi sosok Willian ketika dirinya masih belum bermain untuk Chelsea tepatnya masih bermain untuk klub asal Ukraina yaitu Shaktar Donestk. Mereka berharap bisa mendatangkan sang pemain sayap pada saat itu tetapi sayang Chelsea yang justru berhasil mendapatkan service dari pemain asal Brasil itu.
Akan tetapi keinginan Barcelona untuk bisa kembali mendatangkan Willian kembali terbuka. Semenjaka kehadiran pelatih Ernesto Valverde manajemen Barca telah berupaya sekuat tenaga untuk bisa merampungkan transfer Willian dari Chelsea. Nah, kans Barcelona untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 30 tahun itu akan terbuka pada musim depan.
Sebab kontrak Willian akan berakhir pada 2020 mendatang yang artinya sang pemain bisa bergabung dengan Blaugrana dengan status bebas transfer. Nama Willian sendiri sudah menjadi bagian terpenting Chelsea ketika berhasil memenangkan dua gelar Premier League bersama Jose Mourinho dan juga rezim Antonio Conte.
Namun sayang pada dua musim terakhir Willian jarang mendapatkan kepercayaan bermain sehingga ia kerap duduk dibangku cadangan. Bahkan pada musim ini kedatangan Frank Lampard sebagai manajer baru menggantikan Maurizio Sarri juga tidak mengubah jam bermain Willian lebih banyak. Lampard justru lebih suka memainkan pemain muda disektor sayap seperti Christian Pulisic.